Kunjungan Studi Bandung dari PIU ITS ke PIU UPI

Pada tanggal 2 September 2022, PIU AKSI – UPI mendapatkan surat permohonan izin kunjungan studi banding dari PIU HETI – ITS. Adapun usulan berbagai materi diskusi mencakup “Program Kerja dan Strategi Implementasinya, Strategi dan Program Sustainability, Administrasi dan Keuangan, Pengadaan, Monitoring dan Evaluasi, Pelaporan, dan lain-lain”. Sehubungan dengan PIU HETI – ITS yang mengimplementasikan kegiatan Project Higher Education for Technology and Innovation (HETI) dengan sumber dana yang juga sama dengan Project Advance Knowledge and Skills for Sustainable Growth (AKSI) UPI, yakni bersumber dari Asian Development Bank (ADB). Proyek di ITS termasuk dalam kategori Science Techno Park (STP) yang berada 1 tingkat di atas proyek di UPI yang merupakan Center of Excellent (CoE). Hal ini berarti proyek HETI ITS juga 1 tingkat lebih tinggi dibandingkan proyek AKSI UPI.

Permohonan tersebut bak gayung bersambut, sehingga pada hari Senin tanggal 19 September 2022 yang dimulai dari pukul 10.00 s.d. 13.00 WIB di Ruang Sekretariat, PIU UPI menerima kunjungan studi banding dari PIU ITS. Dengan adanya diskusi dan juga kesempatan untuk berbagi pengalaman dari PIU UPI selaku unit yang sudah lebih awal melaksanakan proyek, diharapkan dapat membagikan banyak ilmu serta saran yang dapat diaplikasikan untuk kemajuan proyek HETI di ITS. Membuka studi banding ini, Prof. Dr. Aim Abdul Karim, M.Pd. (Manajer PIU UPI) menyampaikan sejarah singkat dari pendirian UPI yang berawal dari SPG (Sekolah Pendidikan Guru). Informasi lain terkait rencana Ground Breaking Civil Work Project (CWP-1) yang pada awalnya direncanakan di Tahun 2019, namun bergeser ke Tahun 2020 dikarenakan beberapa faktor, salah satunya karena pengalihan dari Kemenristek ke Kemendikbud. Beliau juga turut menyampaikan pesan bahwa PIU harus kompak. Kegiatan tersebut diawali dari paparan terkait progress di bidang kontruksi yang disampaikan oleh Dr. Diah Cahyani, M.T. (Koordinator Divisi Monev) yang kemudian dilanjutkan oleh Dr. Johar Maknun, M.Si. (Koordinator Divisi Pengembangan Staf dan Akademik) untuk memaparkan progress di bidang soft program.

Kunjungan Studi Bandung dari PIU ITS ke PIU UPI
Gambar 1. Aktifitas studi banding antara PIU AKSI – UPI dengan PIU HETI – ITS

Dr. Ir. Witantyo, M.Eng.Sc. (Manajer PIU ITS) beserta tim yang berjumlah ±10 orang merespon paparan dan mengajukan pertanyaan secara bergantian terhadap PIU UPI. Salah satu pertanyaan terkait “Bidang mana yang lebih sulit dalam proses pelaksanaannya antara bidang kontruksi atau capacity building?”, lalu direspon oleh Prof. Dr. M.S. Barliana, M.Pd., M.T. (Koordinator Divisi Kontruksi dan Infrastruktur) bahwa “bidang kontruksi lebih sulit karena ada pengadaan peralatan juga, yang mana harus memenuhi aspek Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN). PIU ITS pun tak lupa menggali berbagai informasi tentang pengalaman bekerja sama dengan kontraktor Adhi Karya dan Hutama Karya serta menanyakan bagaimana peran pengawasan dari PMSC. Setelah dirasa cukup untuk saling bertukar informasi, maka kegiatan studi banding diakhiri dengan pemberian cinderamata dari dari Manajer PIU HETI – ITS untuk Manajer PIU AKSI – UPI.

Kunjungan Studi Bandung dari PIU ITS ke PIU UPI
Gambar 2. Prof. Dr. Aim Abdul Karim, M.Pd. menerima cinderamata dari Dr. Ir. Witantyo, M.Eng.Sc.

Oleh: Fendy T. pada 29 September 2022

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *